menuju-universitas-berkelas-dunia-unpab-medan-jalin-kerjasama-dengan-csulb_34.jpg

Menuju Universitas Berkelas Dunia UNPAB Medan Jalin Kerjasama Dengan CSULB

Medan-UNPAB: Untuk menuju world class university atau universitas berkelas dunia, Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab) Medan getol menjalin kerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi terbaik di dunia. Unpab menjalin kerja sama dengan California State University of Long Beach (CSULB), Los Angeles, Amerika Serikat.

Penandatangan naskah kesepahaman kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan langsung Rektor Unpab Medan Dr HM Isa Indrawan SE, MM, dan Rektor CSULB Prof Jone Close Conoley di kampus CSULB, Los Angeles, Senin (23/2) lalu. Penandatatanganan MoU disaksikan Wakil Rektor CSULB Dr Jeet Joshee dan Dr David Dowell serta para dekan di lingkungan universitas tersebut.

Rektor Unpab HM Isa Indrawan dalam sambutannya mengatakan, sangat senang dan antusias saat melakukan kunjungan ke CSULB. Ini karena Unpab yang berdiri sejak 19 Desember 1961 memiliki tujuan menjadi universitas berkelas dunia (world class university).

“Unpab Medan terus memacu kualitas pendidikan agar lulusan atau sumber daya manusia (SDM) yang dihasilkannya siap bersaing di dunia kerja, terlebih lagi dalam menyikapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015,” kata Isa Indrawan.

Wakil Rektor CSULB Dr Jeet Joshee dalam sambutannya mengatakan, dia pernah mengunjungi sejumlah perguruan tinggi di Indonesia, dan CSULB membuka pintu seluas-luasnya untuk menjalin kerja sama di bidang penelitian dan pertukaran mahasiswa serta dosen.

“Kami menyambut baik kerjasama dengan Universitas Pembangunan Panca Budi, karena sampai saat ini hanya sedikit mahasiswa Indonesia yang kuliah di CSULB,” kata Jeet Joshee.

 

Lihat Gallery Photo Kegiatan

 

Berita Lainnya