seminar-softskill-komunikasi-efektif-menghadirkan-seorang-pengacara-ternama_32.jpg

Seminar Softskill "Komunikasi Efektif" Menghadirkan Seorang Pengacara Ternama

Medan-UNPAB (31/07) – Fasilitator Biro Student Advisory Center (BSAC) Unpab yang tergabung dalam kelompok “PADINESE” Unpab, kembali menyelenggarakan Seminar Softskills Seminar Softskills yanga diselenggarakan kali in  bertemakan “Komunikasi Efektif”. Dengan menghadirkan Narasumber  Edy Sinaga, SE., SH., MM., MH, Seminar yang dilaksanakan Sabtu (29/7) dari pukul 08.00 Wib sampai 11.00 WIB ini di selenggarakan di gedung M Lantai 3 ruangan M.303 yang di ikuti oleh 212 orang mahasiswa dari berbagai Fakultas.

Pada kegiatan seminar ini, mahasiswa diberikan kiat – kiat pemanfaatan penggunaan alat komunikasi serta tata pengelolaan berkomunikasi. “Kemampuan berkomunikasi dengan baik terhadap orang lain, merupakan salah satu kunci kesuksesan atau prestasi diri seseorang”, kata Bapak Edy Sinaga, SE., SH., MM., SH dalam pelaksaan seminar softskill.

Selain itu, Narasumber yang di panggil Bapak Edy yang merupakan seorang pengacara ternama juga berpesan “Hargai setiap pembicaraan dengan orag lain serta dengarkan terlebih dahulu baru berbicara”

 

Biro Student Advisory Center (BSAC) berharap dalam output pelaksanaan seminar softskill bertema “komunikasi Efektif”, agar mahasiswa UNPAB mampu membangun suatu komunikasi yang menghasilkan karakter perubahan sikap individu maupun kelompok

Berita Lainnya